Diet Lambung (GERD)

TIM PKPRS

RSU MAGUAN HUSADA

PRACIMANTORO – WONOGIRI

C:\Users\Logistik\Pictures\gerd.jpg

GERD (Gastroesopageal Reflux Diasease) yaitu merupakan penyakit lambung yang disebabkan reflux asam lambung. Adanya gangguan pada katup penghubung antara lambung dan kerongkongan yang menyebabkan asam lambung yang semestinya tetap berada di lambung naik kekerongkongan dan meninbulkan rasa terbakar di dada.

Gejalanya adalah mual, kembung,sakit saat menelan, mulut terasa asam, sering bersendawa dan sering kerap terserang radang tenggorokan

Penyebab dari penyakit lambung ini adalah gaya hidup yang tidak sehat dan pola makan yang tidak teratur.

Tujuan dan syarat diet lambung :

  1. Tujuan : memberikan makana dan cairan secukupnya, mencegah dan menetralkan pembentukan asam lambung yang berlebihan.
  2. Syarat diet :
  3. Makanan dalam bentuk lunak dan mudah dicerna, porsi kecil tapi sering.
  4. Hindari mengkonsumsi makanan yang merangsang lambung seperti asam, pedas, terlalu panas atau dingin.
  5. Cara pengolahan makanan direbus, dikukus, dipanggang, dan ditumis.

Makanan yang harus dihindari :

C:\Users\Logistik\Pictures\pantangan-makanan-gerd.jpg

  1. Makanan pedas , mengkonsumsi makanan pedas secara berlebihan akan merangsang sistem pencernaan untuk berkontraksi. Akibatnya timbul rasa panas dan nyeri di ulu hati yang disertai dengan mual dan muntah lebih lanjut hal itu akan membuat seseorang berkurang nafsu makannya.
  2. Makanan asam , makanan dengan cita rasa asam akan meningkatkan keasaman saluran pencernaan dan memiliki efek iritasi jika dikonsumsi. Akibatnya akan meningkatkan pengeluaran asam lambungcontoh makananny yaitu jeruk, anggur, apel, tomat, strobery, cuka.
  3. Makanan yang sulit dicerna, jenis makanan ini membuat lambung membutuhkan waktu lama untuk mencernanya akibatnya isi lambung dan asam lambung tinggal lama menyebabkan rasa panas di ulu hati dan mengiritasi. Makanan yang sulit dicerna antara lain makanan yang digoreng , daging,keju.
  4. Makanan yang mengandung gas, makanan yang mengandung gas menyebabkan peningkatan tekanan dalam perut yang berujung pada terjadinya reflux lambung. Makanan mengaandung gas yang harus dihindari antara lain minuman bersoda, sawi, kol, nangka,pisang ambon, kedondong, buah yang dikeringkan.

Tips untuk mengurangi dan mencegah terjadinya GERD :

  1. Mengenakan pakaian longgar, karena pakaian ketat bisa menyebabkan naiknya asam lambung.
  2. Pastikan posisi tubuh agar tetap tegap, kebiasaan buruk seperti berbaring, duduk membungkuk terutama setelah makan akan membuat asam lambung naik. Dengan posisi tegap dapat membantu mendorong makanan turun ke lambung
  3. Jangan langsung tidur setelah makan, usahakan 2-3 jam setelah makan agar makanan tercerna dulu dan sudah turun ke usus.
  4. Tidur menyamping atau miring, akan menekan rasa sakit akibat naik asam lambung.
  5. Kontrol berat badan
  6. Lakukan olah raga secara teratur sesuai kemampuan.

Leave a Comment